Pusat Penelitian Teh dan Kina (PPTK) telah melaksanakan Rapat Kerja (Raker) tahun 2018 dengan tema “Sabilulungan untuk Sinergi”. Raker yang dilaksanakan pada tanggal 14-15 Maret 2018 di kantor PPTK Gambung ini dihadiri oleh Pimpinan dan seluruh karyawan PPTK.
Pada sambutannya Dr. Luqman Erningpraja (Direktur PPTK) menyampaikan bahwa PPTK perlu berjuang bersama instansi lainnya untuk melakukan promosi dan edukasi meminum teh yang berkualitas untuk meningkatkan konsumsi teh domestik. Selain itu, Direktur PPTK juga mengajak kepada seluruh karyawan untuk bersama-sama saling bahu-membahu untuk mencapai semua target-target capaian PPTK di tahun 2018.
Setelah Raker dibuka secara resmi, kegiatan dianjutkan dengan penanaman pohon kayu industri di areal kebun PPTK. Direncanakan pada tahun 2018, PPTK akan menanam berbagai jenis pohon kayu industri sebanyak 20.000 pohon di Kebun Percobaan (KP) Gambung dan 5000 pohon di KP Pasir Sarongge. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pengarahan mengenai kelembagaan dengan narasumber Yudho Baskoro, S.Sos, M.Si, MPP. dari Pusat Unggulan IPTEK (PUI) Kemenristek Dikti. Kemudian, hari pertama ditutup dengan penyampaian motivasi dari Kang Zein (Zainul Fuad) bagi seluruh karyawan PPTK.
Pada hari kedua, dilakukan diskusi kelompok yang terbagi menjadi Kelompok Bidang Penelitian, Kelompok Bidang Usaha, dan Kelompok Biro Umum & SDM. Selanjutnya setelah dilaksanakan diskusi kelompok, kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan rumusan dari masing-masing bidang pada sidang pleno yang kemudian dihasilkan rumusan-rumusan secara keseluruhan.