Pusat Penelitian Teh dan Kina (PPTK) sebagai satu-satunya lembaga penelitian yang fokus di bidang teh dan kina menjadi rujukan bagi banyak akademisi maupun praktisi. Salah satunya adalah mahasiswi doktoral dari Ehime University yang berkunjung ke PPTK untuk melakukan diskusi dengan peneliti PPTK terkait tema penelitiannya. Nn. Megita Ryanjani Tanuputri melakukan kunjungan selama dua hari (240419 – 25049) dan didampingi oleh peneliti pra dan pasca panen.
Nn. Megita mengambil tema penelitian tentang pengaruh mikroklimat dan fotosintesis terhadap pertumbuhan dan hasil panen. Selain berdiskusi, Nn. Megita juga melakukan kunjungan ke kebun teh untuk melihat secara langsung objek yang akan ditelitinya. PPTK sebagai lembaga riset dalam komditas teh dan kina, sangat menyambut dengan terbuka menerima baik praktisi maupun akademisi untuk melakukan kerjasama penelitian, diskusi, maupun mengadakan seminar dan pelatihan. Diharapkan kedepannya PPTK dapat bekerjasama secara langsung dengan Ehime University untuk melakukan penelitian.