LOGO BARU
Duka Dunia Pertehan Indonesia

Salah satu peneliti Pemuliaan Tanaman sekaligus Direktur Pusat Penelitian Teh dan Kina (PPTK) periode 2003 - 2004, Dr. Ir. I.G.P. Wenten Astika pada hari Selasa sore (05/14/2019) tepatnya pukul 16.53 WIB di Rumah Sakit Al-Islam Bandung. Dr. Wenten wafat di usia 71 tahun akibat serangan jantung.

Dari hasil penelitian Beliaulah lahir klon unggul seri GMB dan GMBS yang hingga saat ini telah banyak di tanam di seluruh perkebunan teh di Indonesia. Hingga akhir usianya, Beliau masih tetap aktif menjadi konsultan dan penggiat di bidang pertehan. Beliau juga aktif sebagai tim pelepasan varietas tanaman perkebunan Kementerian Pertanian Republik Indonesia. Prosesi kremasi dan upacara Mendem Abu Dr. Wenten akan dilaksanakan pada hari Kamis, 16 Mei 2019.

Kami segenap karyawan Pusat Penelitian Teh dan Kina mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya Dr. Ir. IGP Wenten Astika. Terima kasih atas segala jasa yang telah diberikan untuk membangun dan memajukan dunia pertehan Indonesia. Dumogi Amor Ring Acintya.